Seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin maju. Industri-industri juga mengalami banyak kemajuan, tidak terkecuali industri mainan. Saat ini telah banyak beredar mainan anak. Jenisnya pun beragam, mulai dari mainan yang berbahan plastik hingga mainan terbuat dari kayu. Dampaknya berbagai jenis mainan yang ada di pasaran masih perlu dipertanyakan kandungan-kandungan untuk membuatnya.
Kemudian muncul pertanyaan, Sudahkah Anda para orang tua memperhatikan mainan anak dengan benar?. Jangan-jangan selama ini Anda membelikan mainan yang mengandung toxic kepada anak Anda. Racun atau toxic ini bisa berasal dari berbagai bagian yang membuat mainan anak utamanya dari cat.
Semakin berkembangnya zaman, semakin banyak pilihan mainan yang tersedia di pasaran, semakin kita harus berhati-hati. Memang penting memberikan mainan yang berkualitas kepada anak Anda. Tetapi harga mainan yang mahal belum tentu menjamin mainan tersebut bebas dari cat yang mengandung toxic, kita tetap harus teliti.
Anda perlu mengecek mainan sebelum membelinya, agar terhindar dari mainan yang memiliki cat yang berbahaya. Bisa dari tampilan fisik mainan apakah warna yang dimiliki warna tersebut terlalu mencolok, apabila iya, Anda patut curiga. Perhatikan juga apakah cat yang diaplikasikan sudah rata dan rapi. Lalu anda bisa mencium mainan tersebut, apabila ada tercium bau cat yang menyengat, jangan pilih mainan tersebut.
Penting untuk mengenal dan memperhatikan mainan anak. Khususnya bagian lapisan cat yang digunakan pada mainan anak yang akan Anda beri. Cat pada mainan anak menjadi bagian yang penting karena selain memberikan warna yang menarik dan cantik, cat bertujuan untuk menambah daya tarik dari mainan anak tersebut.
Anda dapat mudah menemui berbagai jenis mainan anak, mulai dari mainan anak yang sekedar untuk menghibur hingga mainan anak yang diperuntukan edukasi. Contoh mainan yang digunaka untuk hiburan seperti mainan kuda-kudaan yang biasa dinaiki anak hingga mainan kereta-kertaan yang dimainakan dengan cara didorong. Sedangkan untuk mainan edukasi, contohnya adalah mainan balok kayu yang disusun. Dan jenis-jenis mainan tersebut biasanya memiliki warna-warna yang beragam untuk menarik perhatian orang tua dan anak.
Selain pada umumnya mainan-mainan tersebut memiliki bentuk yang telah dibentuk sedemikian rupa sehingga menarik anak-anak. Faktor untuk menarik anak senang dan orang tua membeli tidak lain datang dari warna-warni yang gunakan pada mainan anak. Dipilih warna yang mencolok dan bearagam dan memang bertujuan untuk menarik para pembeli. Sebagai orang tua pasti akan menuruti permintaan anak Anda. Oleh karena itu ketika anak Anda menginginkan mainan yang berwarna-warni anda pasti akan langsung membelikannya. Padahal warna-warni tersebut bisa datang dari cat yang masih dipertanyakan keamanannya, bisa jadi cat yang digunakan mendatangkan bahaya bagi kesehatan anak Anda.
Kontak anak dengan cat yang melapisi mainan anak tidak dapat dihindari. Tanpa Anda sadari, ketika anak Anda bermain bisa jadi mereka telah terkontak dengan toxic dari cat. Mainan anak yang memiliki warna beragam sudah pasti menggunakan cat. Namun Anda bisa jadi juga tidak mengetahui cat apa saja kandungan yang ada di dalamnya. Apakah cat tersebut mengandung toxic yang berbahaya atau tidak. Selain perlu memperhatikan warna cat yang mencolok, kualitas dari cat juga seharusnya menjadi poin penting untuk diperhatikan.
Bahaya yang mengintai dari kurang memperhatikan cat pada mainan anak cukup banyak. Mulai dari efek negatif kesehatan paru-paru apabila tidak sengaja terhirup gas yang dikeluarkan, karena cat masih mengalami proses pengeringan. Bahaya iritasi juga mengintai, karena anak-anak juga pasti memegang mainannya ketika bermain. Bersentuhan dengan cat yang tidak aman secara langsung bisa membahayakan kulit anak. Selanjutnya, apabila cat yang dipakai tidak memiliki kualitas yang bagus, maka cat dari mainan tersebut akan mudah mengelupas. Ditakutkan kelupasan cat pada mainan anak tidak sengaja tertelan oleh anak Anda.
Perhatian lebih juga harus diberikan apabila memberikan mainan kayu untuk balita. Kebiasaan mereka untuk memasukan sesuatu ke dalam mulut membuat cat secara tidak langsung ikut termakan. Maka toxic dalam cat akan masuk langsung ke dalam tubuh. Yang dapat memberikan dampak negatif bagi kesehatan balita Anda.
Memperhatikan dengan cara memilih mainan yang bebas cat bertoxic seringkali tidak cukup. Anda bisa memastikannya dengan pasti jika melakukan pengecatan sendiri. Jika Anda adalah tipe orang tua kreatif yang ingin menciptakan mainan aman untuk anak, maka mengecat mainan tersebut sendiri akan menjadi kegiatan yang edukatif.
Anda bisa mengajak anak untuk ikuti berpartisipasi mengecat mainan yang akan Anda miliki. Syaratnya anak sudah cukup umur untuk diajak melakukan proses mengecat. Tak perlu takut lagi mengajak anak untuk mengecat, asalkan Anda sudah berbekal pengetahuan bagaimana persiapan dan proses mengecat yang aman.
Jika saat ini Anda berencana untuk mengecat mainan kayu anak yang lama maka persiapan harus terlebih dahulu dilakukan. Ikuti beberapa langkah persiapan untuk mengecat mainan anak terlebih dahulu berikut.
Menghilangkan lapisan coating yang lama karena kandungan toxicnya akan berkurang. Persiapan ini membutuhkan waktu yang tidak sebentar. Anda bisa menggunakan thinner atau bahan penghapus cat khusus.
Fungsinya adalah menghilangkan lapisan coating yang bertoxic, dan juga mempermudah lapisan coating dari cat yang aman nantinya. Permukaan mainan kayu harus benar-benar bersih dari lapisan coating yang lama.
Sebelum Anda mengaplikasikan cat, perlu memilih jenis cat yang aman. Anda bisa dengan mudah menemukan cat aman ini. Syaratnya perhatikan berapa jumlah kandungan volatile organic compound (voc) di dalamnya. Cara mengetesnya sangat mudah, coba hirup aroma dari cat tersebut.
Cat yang mengandung toxic tinggi biasanya memiliki kandungan bahan toxic yang tinggi. Bau yang menyengat biasanya menimbulkan efek pusing, batuk hingga perih di mata. Hindari cat yang menimbulkan efek tersebut pada tubuh Anda.
Jangan lupa untuk mempersiapkan alat dan bahan. Jika Anda masih pemula menggunakan kuas untuk mengecat adalah pilihan yang sangat bijak. Kuas adalah alat yang paling mudah ditemukan dan tidak mahal harganya.
Ruangan mengecat sebaiknya memiliki sirkulasi udara yang nyaman. Selain itu, gunakan ruang yang memudahkan Anda bergerak apalagi jika nanti hendak mengecat bersama dengan anak. Pastikan lantai ruangan dialasi dengan kertas koran atau plastik agar cat tidak mengotori lantai.
Masih dalam bagian persiapan, memilih jenis cat untuk mainan kayu anak bisa menjadi hal yang tidak mudah. Pasalnya saat ini banyak sekali pilihan cat yang tersebar di pasaran. Tetapi belum terjamin keamanan kandungan yang ada di dalamnya. Tidak hanya itu saja, memang belum banyak catyang menawarkan keamanan yang digunakan untuk industri mainan anak yang terbuat dari kayu.
Sayangnya, walaupun semua produsen cat mengatakan bahwa kandungan toxic catnya rendah, tetap saja belum tentu aman. Ada beberapa cat yang masih saja menyertakan kandungan logam berat sebagai bahan dasar dengan kandunga yang cukup tinggi. Padahal aturan regulasi dari Amerika dan Eropa sendiri sudah membatasi jumlah logam berat yang boleh digunakan dalam cat.
Khususnya cat yang akan digunakan pada mainan anak, setidaknya jika hendak menggunakan voc kandungannya harus di bawah 50 gram per liternya atau tidak mengandung voc sama sekali. Namun menemukan cat yang sama sekali tidak menggunakan voc tidaklah mungkin. Mengingat voc adalah bahan dasar untuk pembuatan cat.
Jadi perusahaan produksi cat hanya bisa menekan jumlah penggunaan bahan baku tersebut. Beberapa cara dapat anda gunakan untuk memilih cat yang tidak mengandung voc dengan jumlah yang tinggi. Selain dari cara membaui cat ada beberapa hal yang bisa Anda perhatikan saat memilih cat yang aman untuk anak.
Bagi Anda yang masih bingung menentukan manakah jenis cat kayu yang aman untuk anak, sebaiknya pilih Bioduco Chalk Paint. Cat ini adalah jenis chalk paint yang pertama kali diproduksi di Indonesia. Bioduco Chalk Paint adalah cat yang dibuat dari bahan dasar air (acrylic paint).
Kandungan voc di dalamnya sangat dibatasi bahkan masih di bawah angka 50 gram per liternya. Jadi Anda tidak usah khawatir soal keamanannya ketika digunakan untuk mainan anak. Bioduco Chalk Paint merupakan jenis Chalk Paint pertama yang diperuntukkan untuk industri mainan anak yang terbuat dari kayu. Produk ini memberikan banyak keuntungan bagi penggunanya dan tidak menimbulkan dampak negatif bagi kesehatan.
Berikut ini macam-macam keuntungan yang diberikan oleh Bioduco chalk paint sebagai cat aman untuk mainan anak dari kayu.
Bagi pemula, mengecat akan terlihat menjadi proses yang sangat sulit. Namun dengan menggunakan Bioduco chalk paint semua proses yang sulit akan terlewati. Hanya dengan tiga kali lapisan, aplikasi kuas dan dikeringkan Anda sudah menyelesaikan proses pengecatan.
Bahan pelarut yang digunakan tidak lain adalah air. Anda tentu sangat mudah menemukan air sebagai pelarut. Ketika dilarutkan Anda juga tidak perlu menunggu lama hingga akhirnya cat bisa larut.
Fungsi lain dari Bioduco chalk paint tidak sebatas sebagai pewarna kayu saja. Namun juga bekerja sebagai primer. Tahukah Anda apa itu primer? Fungsi primer secara umum adalah cat dasar kayu, sebelum mengaplikasikan cat kayu solid. Namun chalk paint bisa dikatakan sebagai primer coat yang diberikan warna.
Biasanya primer hanya memiliki dua jenis warna yaitu putih dan juga abu-abu. Penggunaannya akan disesuaikan dengan warna solid yang diinginkan. Kini hanya dengan chalk paint saja Anda bisa mendapatkan hasil warna dengan cepat. Sangat praktis.
Membantu proses aplikasi yang mudah, Bioduco chalk paint juga tidak membutuhkan proses kering yang lama. Setelah diaplikasikan tipis dengan kuas, Anda hanya perlu menunggu satu jam. Dalam waktu 60 menit cat akan mengering, bahkan Anda tidak perlu menjemurnya dibawah panas matahari.
Hal ini disebabkan oleh bahan pelarut air yang mudah menguap bahkan tanpa harus dijemur. Bukan berarti kecepatan kering akan mengurangi kualitasnya, cat tetap akan kering dengan sempurna.