Tips Mengoptimalkan Ruang dengan Furniture untuk Rumah Minimalis

Furniture merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari mendesain sebuah rumah idaman. Berbagai jenis furniture dengan desain yang modern dapat dipilih di pasaran. Akan tetapi memilih furniture tidaklah hal yang mudah. Butuh ketelitian dalam memilih produk maupun jenis atau model dari furniture. Perpaduan yang tepat antara gaya rumah dengan model furniture perlu diperhatikan.

Sekarang ini telah berkembang rumah dengan gaya yang minimalis. Rumah minimalis ini mengusung tema rumah yang sempit dengan pemanfaatan yang luar biasa agar rumah terkesan lebih luas dan lebar. Sulit untuk memilih furniture yang tepat untuk sebuah rumah yang minimalis.

Furniture multifungsi dapat menjadi salah satu pilihan dalam menciptakan rumah yang minimalis agar terkesan lebih luas yang memberikan ruang gerak yang lebih lebar bagi penghuninya. Bagaimana mengoptimalkan ruang dengan furniture multifungsi? Berikut beberapa tips untuk mengoptimalkan ruang dengan furniture multifungsi untuk rumah minimalis.

promo produk finishing natural oil dan sanding sealer

Pemilihan furniture multifungsi adalah pilihan yang tepat untuk rumah dengan gaya minimalis. Tema yang diusung adalah memanfaatkan semua perabot yang dapat berguna untuk kebutuhan yang lainnya. Furniture multifungsi ini akan memberikan ruang gerak yang lebih bagi penghuninya karena hal ini sangat efetif. Sebenarnya furniture multifungsi tidak hanya dapat digunakan untuk rumah minimalis saja. Berbagai perabotan atau furniture yang terbuat dari kayu pun sekarang lebih modern.

Pemanfaatan rak dinding pada ruang tamu juga menjadikan solusi akan ruangan minimalis menjadi lebih luas. Manfaatkan ruang sisa atau ruang yang ada pada pojokan sebagai sebuah ruangan untuk menempatkan benda tertentu atau foto. Tidak perlu memenuhi ataupun membeli segala furniture untuk kebutuhan rumah. Pilih furniture yang tepat yang multifungsi agar tidak memakan tempat dan akan lebih efisien.

Pemilihan sofa yang tepat untuk ruang tamu adalah hal yang penting. Pilihlah sofa dengan fungsi yang ganda. Misalnya , sofa tersebut dapat digunakan untuk tidur maupun bersantai. Tata sofa dengan model “L” agar ruangan lebih nyaman dan terkesan santai. Apabila ada tamu berkunjung dan menginap, sofa akan menjadi pilihan yang pas untuk beristirahat.

Ruang tamu bisa juga dijadikan sebagai ruang keluarga. Manfaatkan sofa tamu sebagai tempat berkumpul bagi keluarga. Anda juga dapat menambahkam kursi lain atau sofa lain di ruang tamu untuk tempat berkumpul bagi keluarga. Tetapi hal ini akan memberikan kesan sebuah ruang tamu yang luas. Pilih sofa dengan meja yang berlemari. Maksimalkan lemari yang ada di sofa atau meja untuk menempatkan benda-benda kecil, buku atau koleksi sehingga tidak akan membuat berantakan dan akan terlihat rapi.

promo produk biovarnish sanding sealer

Ruang sisa dapat dijadikan sebagai tempat untuk memajang benda-benda koleksi yang unik. Seperti yang sudah dikemukakan di atas, buatlah rak atau lemari kecil untuk memajang koleksi atau buku Anda. Pilihlah perabotan yang terbuat dari kayu agar terlihat lebih alami. Anda bisa memainkan warna netral atau justru mengambil warna yang cukup berbeda dibanding warna dominan yang digunakan di ruangan tersebut.

Ruang yang lain yang perlu untuk dioptimalkan adalah dapur. Mengingat biasanya dapur dipenuhi dengan barang atau perabot rumah tangga yang cukup banyak. Tidak usah khawatir akan hal ini. Manfaatkan meja atau dinding ruang dapur dengan membuat almari dinding. Letakkan atau tata barang-barang pada rak atau lemari dinding yang rapi. Ini akan membuat dapur terkesan lebih luas. Apabila ada wastafel, manfaatkan ruang di sekitar wastafel untuk meletakkan benda ringan seperti handuk dan sabun. Jangan memberikan banyak sekat pada ruangan. Ini hanya akan membuat ruangan menjadi sumpek.

Artikel "Finishing Idea"

Youtube Channel

About Us

Proses finishing menggunakan cat Besi dan Plitur atau Pernis kayu membutuhkan cara yang tepat dan juga insiprasi yang bervariasi. Anda bisa mendapatkan banyak inspirasi sekaligus mengetahui cara finishing yang tepat dan produk berkualitas melalui waterbasecoating.com

©2015 - 2023 WaterbaseCoating.com - by DH

Hubungi Kami