Inspirasi Membuat Dekorasi Rumah dengan Teknik Decoupage bagi DIY

Mendekorasi rumah merupakan hal yang dapat dibilang gampang-gampang susah. Ide yang kreatif dan juga unik akan sangat dibutuhkan untuk membuat tampilan rumah Anda menjadi semakin cantik dan juga indah. Salah satu cara atau teknik mendekorasi sebuah rumah yang mudah adalah dengan teknik decoupage.

Teknik decoupage merupakan sebuah teknik untuk menghias rumah dengan menggunakan kertas yang berwarna-warni yang kemudian dapat Anda tempelkan pada objek atau benda di rumah Anda dengan mengaplikasikan cat atau pelitur. Teknik ini banyak digemari orang, karena mudah dan juga murah. Hasil dari teknik ini juga cukup menarik karena Anda dapat menghiasan berbagai kerajinan berukuran kecil seperti vas bungan kecil sampai dengan menghias dinding Anda.

Baca Juga : inspirasi kreatif pot kayu untuk dekorasi yang bagus

promo produk finishing natural oil dan sanding sealer

Selain itu, teknik ini juga cukup mudah untuk dipelajari dan bagi Anda yang memiliki anak kecil, pastinya kegiatan ini akan sangat disukai oleh buah hati Anda karena dapat meningkatkan kreatifitas buah hati Anda. Lalu bagaimana memulai teknik decoupage untuk mendekorasi rumah Anda? Simak cara mudah untuk mendekorasi rumah Anda dengan teknik decoupage berikut ini.

  1. Persiapkan objek dan bahan-bahannya

Bahan yang digunakan untuk teknik ini cukup mudah untuk ditemukan disekitar Anda. Anda dapat menggunakan potongan kertas kado yang sudah tidak terpakai, tisu, kertas warna, majalah bekas, guntingan koran, dan kertas khusus untuk decoupage. Sebenarnya Anda dapat menggunakan bahan kertas apa saja untuk teknik ini, namun apabila jika Anda ingin hal yang mudah maka gunakan kertas yang lembut atau ringan. Hindari bahan kertas yang terlalu tebal, karena akan membuat hasilnya menjadi kurang rapi dan berlekuk.

  1. Gunting kertas yang sudah disiapkan

Sekarang giliran Anda untuk memulai berkreatifitas. Kali ini Anda dapat menggunakan gunting kertas yang khusus untuk membuat bentuk dari kertas yang Anda inginkan. Selain itu Anda juga dapat menyobek-nyobek kertas yang sudah Anda siapkan sebanyak mungkin. Tidak perlu untuk mengukur tinggi atau lebar dari sobekan kertas yang Anda buat.

  1. Ambil objek yang ingin Anda dekorasi dan lem seluruh bagian dari objek

Setelah Anda selesai dengan menggunting atau menyobek-nyobek kertas Anda, maka kali ini siapkan objek yang ingin Anda dekorasi. Anda dapat menggunakan vas dengan ukuran yang kecil atau besar. Selain itu, apabila Anda menginginkan dinding kamar tidur Anda untuk didekorasi dengan teknik ini maka Anda juga perlu untuk membuat banyak guntingan kertas atau sobekan kertas. Berikan lem pada seluruh permukaan objek yang ingin Anda dekorasi.

promo produk biovarnish sanding sealer
  1. Rekatkan seluruh potongan kertas pada objeknya

Rekatkan sobekan kertas atau guntingan kertas langsung pada objek yang ingin Anda dekorasi. Namun, apabila Anda ingin langsung menempelkan potongan kertas tersebut tanpa rencana, maka itu bukan masalah. Oleh karena itu Anda perlu untuk mempertimbangkan letak atau kombinasi warna dari susunan guntingan kertas yang Anda buat.

  1. Biarkan lem mengering

Setelah Anda merekatkan seluruh bagian potongan kertas, maka kali ini biarkan lemnya mengering. Rapian bagian dari pinggir atau pojok dari guntingan kertas pada objek agar lebih rapi dan cantik. Gunakan silet agar hasilnya lebih lembut dan terlihat rapi.

  1. Aplikasikan pernis

Langkah terakhir untuk menghias objek adalah dengan mengaplikasikan pernis atau pelitur. Selain itu Anda juga dapat menggunakan bahan pelapis khusus untuk teknik decoupage ini. Setelah Anda mengaplikasikan pernis atau pelitur maka biarkan pelitur mengering.

Demikian tips mudah dalam membuat dekorasi rumah dengan menggunakan teknik decoupage. Selamat mencoba.

Artikel "Featured"

Youtube Channel

About Us

Proses finishing menggunakan cat Besi dan Plitur atau Pernis kayu membutuhkan cara yang tepat dan juga insiprasi yang bervariasi. Anda bisa mendapatkan banyak inspirasi sekaligus mengetahui cara finishing yang tepat dan produk berkualitas melalui waterbasecoating.com

©2015 - 2023 WaterbaseCoating.com - by DH

Hubungi Kami