4 Keuntungan Menggunakan Kabinet Dapur Kayu dan Cara Mengecatnya

Mempertimbangkan tipe material apakah yang bagus untuk digunakan pada kabinet dapur yang baru? Ini adalah pertanyaan yang sering ditemui oleh para pemilik rumah. Material yang pada umumnya digunakan adalah kayu, mangapa?

Apakah yang membuat kayu merupakan material yang terbaik untuk membuat kabinet? Baik itu kabinet berkualitas tinggi dan menengah. Pada artikel ini Anda akan mengetahui mengapa kabinet dari bahan kayu sangat cocok untuk digunakan di dapur.

Tidak semua material terbaik bisa bersaing dengan kayu.

promo produk finishing natural oil dan sanding sealer

Keuntungan Menggunakan Kabinet Dapur dari Kayu

Jika Anda tidak memilih kayu sebagai material kabinet, material lain apakah yang akan dipilih? Kabinet dapur yang dibuat dari material bahan kayu biasanya menggunakan material aluminium bahkan kaca.

Ada pula material yang menggunakan plastik, dimana mereka memiliki varian warna, tekstur, tampilan sangat beraga,. Kebanyakan dari bahan tersebut juga dibuat mirip dengan material kayu tetapi tidak dapat menyaingi kekuatan dari material kayu.

Kabinet yang terbuat dari bahan sintetis, biasanya adalah opsi yang terbaik apabila Anda hanya memiliki budget dan waktu yang terbatas. Anda cukup membelinya di toko kemudian memasangnya di rumah.

Namun sekali lagi, bahan tersebut tidak memiliki kualitas yang mampu menyaingi kualitas material kayu. Apa saja keuntungan yang dihadirkan oleh kayu ketika digunakan sebagai kabinet dapur? Berikut ini beberapa keuntungan yang akan Anda dapatkan.

promo produk biovarnish sanding sealer
  • Penampilan

Kabinet dari kayu memiliki penampilan khusus, mereka dapat tampak klasik, cantik dan tidak terhambat oleh waktu. Artinya penampilan kayu dapat diminati sepanjang masa. Penampilan dari kayu ini lah yang dapat digunakan untuk rumah bergaya apapun.

Tampilan unik dari kayu ini dikarenakan bentuk serat yang berbeda. Bahkan satu pohon dengan jenis yang sama akan membentuk bentuk serat yang berbeda. Warna yang dimiliki akan memberikan kehangatan ruangan dimana Anda akan mendapatkan ruangan nyaman tidak terkecuali dapur.

  • Berbagai desain

Kayu adalah material yang sangat fleksibel dan dapat digunakan untuk berbagai macam bentuk, desain dan warna. Ya walaupun kayu sudah memiliki warna alami, namun Anda bisa dengan mudah memberikan warna yang lainnya.

4 Keuntungan Kabinet Dapur Kayu Dan Cara Mengecatnya

Pembuatan kabinet dapur bisa melalui model custom dimana Anda akan menentukan desain sendiri menyesuaikan keinginan dan ukuran dapur. Anda dapat menyesuaikan budget yang dimiliki, tidak seperti material besi yang membutuhkan lebih banyak budget baik produk itu sendiri hingga pemasangannya.

  • Ketahanan

Tidak semua kayu memiliki kekuatan atau ketahanan yang sama. Beberapa jenis kayu untuk kabinet menawarkan kualitas yang sangat baik dibandingkan dengan yang lainnya. Kayu dengan harga mahal akan sangat kuat dan dapat bertahan hingga bertahun-tahun lamanya.

Contohnya saja kayu oak putih memiliki kekuatan yang lebih baik dibandingkan kayu oak merah. Sama dengan kayu solid lebih baik digunakan dibandingkan dengan kayu buatan seperti plywood.

  • Tersedia berbagai jenis kayu

Kayu tidak hanya satu jenis, ada ratusan bahkan ribuan spesies kayu di dunia yang bisa dipilih dan digunakan untuk pembuatan kabinet. Kayu di seluruh dunia tersebar dengan kualitas masing-masing tergantung dimana tempat ia tumbuh.

Kayu solid adalah jenis kayu yang sebaiknya Anda pilih. Kayu ini merupakan kayu batangan yang langsung diolah. Tidak ada proses pengolahan lain seperti pressing, pengeleman atau lainnya yang dilakukan di pabrik.

Beberapa jenis kualitas tinggi yang bisa Anda gunakan antara lain adalah kayu jati, kayu mahoni, kayu merbau, kayu kelapa, kayu ulin. Sedangkan kayu dengan kualitas sedang yang bisa dipertimbangkan adalah kayu jati belanda, kayu pinus, kayu cherry, kayu sungkai, kayu ramin.

Masih banyak terdapat jenis kayu yang bisa Anda pertimbangkan saat ini.

Cara Mengecat Kabinet Dapur dengan Kuas

Kini saatnya untuk pengecatan. Seperti yang telah dijelaskan bahwa kayu sangat mudah diberikan tampilan yang menarik. Berbagai desain mungkin telah dipikirkan untuk menciptakan kabinet dapur yang sesuai dengan gaya Anda.

Hasil tersebut tidak akan sempurna tanpa adanya proses finishing. Finishing atau identik dengan proses pengecatan bukanlah hal yang hanya dapat dilakukan oleh para profesional saja. Siapapun kini dapat mengecat kabinet dapur dengan mudah.

Syaratnya adalah Anda harus menggunakan cat kayu Biovarnish, cat ini merupakan serangkaian produk yang mampu menggantikan hasil finishing dari pernis atau plitur pada umumnya. Semua proses aplikasi dilakukan dengan kuas yang akan memudahkan Anda.

Produk Biovarnish adalah cat kayu water based yang proses aplikasinya sangat mudah dan pelarut yang digunakan adalah air. Anda bisa menonjolkan tampilan indah dari kayu sehingga warnanya menjadi lebih tajam dibandingkan biasanya.

4 Keuntungan Kabinet Dapur Kayu Dan Cara Mengecatnya

Seperti apakah kemudahan aplikasi cat kayu Biovarnish? Anda bisa mengikutinya dengan langkah-langkah berikut ini:

  1. Amplas seluruh permukaan kabinet dengan amplas kasar. Lakukan searah serat kayu hingga permukaannya menjadi lebih halus. Bersihkan semua debu bekas amplas.
  2. Aplikasikan Biovarnish wood filler dengan pisau palet ke seluruh permukaan kayu. Ratakan kemudian tunggu lapisannya mengering. Lanjutkan dengan proses pengamplasan hingga warna dan serat kayu terlihat dengan cacat yang tertutup.
  3. Campurkan Biovarnish liquid stain dengan air perbandingan 2 bahan : 1 air. Pilih warna stain yang sesuai dengan kebutuhan. Kuaskan larutan ke seluruh permukaan kayu searah dengan serat. Lanjutkan dengan pengeringan, baru di amplas ambang. Anda bisa mengulangi aplikasi ini hingga mendapat warna yang diinginkan.
  4. Campurkan Biovarnish sanding sealer dengan air perbandingan 2 bahan : 1 air. Aduk rata dan kuaskan searah serat kayu. Tunggu lapisan mengering baru lanjutkan dengan pengamplasan ambang.
  5. Langkah terakhir campurkan Biovarnish clear coat gloss, gunakan perbandingan sama yaitu 2 bahan : 1 air. Lanjutkan dengan penguasan searah serat kayu baru ditunggu kering selama 24 jam atau semalaman.

Kini Anda telah mendapatkan hasil finishing yang memuaskan dari produk Biovarnish pada kabinet dapur di rumah.

Manfaat Menggunakan Biovarnish pada Kabinet

Mengapa Anda harus menggunakan Biovarnish? Apa saja manfaat yang akan didapatkan oleh kabinet dapur jika menggunakan cat kayu ini? Tentu saja produk ini digunakan bukan tanpa sebab. Berikut ini beberapa alasan penting mengapa Anda harus menggunakan Biovarnish.

  1. Produk lebih aman, bahan pembuatan dan pelarutnya adalah air. Jadi Anda tidak perlu khawatir akan masalah toxic yang biasanya menjadi pusat kekhawatiran menggunakan cat untuk area dapur.
  2. Cat memiliki hasil transparan. Lagi-lagi karena bahan air, membuat Biovarnish menghasilkan finishing yang transparan dan bebas dari efek menguning. Hal ini disebabkan kandungan logam berat yang dibatasi.
  3. Cat yang lebih tahan lama. Kekuatannya terhadap kerusakan sangat tinggi, karena lapisan film yang dibentuk sangat kuat. Terlebih jika Anda memberikan beberapa lapisan dari setiap produk.
  4. Cat anti rayap. Tidak ada yang lebih ditakuti selain rayap ketika menggunakan material kayu. Tenang saja produk Biovarnish telah dilengkapi dengan bahan anti rayap untuk menjaga ketahanannya.
  5. Tarikan kuas ringan. Ketika diaplikasikan Anda tidak perlu khawatir untuk brush mark atau cacat finishing lainnya. Semua hasil akan halus jika menggunakan kuas berbulu nilon. Biovarnish sendiri merupakan cat dengan tarikan kuas yang ringan.

Artikel "Life Style"

Youtube Channel

About Us

Proses finishing menggunakan cat Besi dan Plitur atau Pernis kayu membutuhkan cara yang tepat dan juga insiprasi yang bervariasi. Anda bisa mendapatkan banyak inspirasi sekaligus mengetahui cara finishing yang tepat dan produk berkualitas melalui waterbasecoating.com

©2015 - 2023 WaterbaseCoating.com - by DH

Hubungi Kami